Cara Mudah Membuat Website Melalui HP
Dunia Programming - Banyak dari kita yang mungkin berminat ingin mempelajari ilmu tentang coding namun terkendalan dengan medianya terutama latop ataupun komputer.
Maka dari itu, saya disini akan memberikan tutorial cara mudah membuat website bagi para pemula yang hanya belajar coding menggunakan media hp
Memang sebagian orang belum bisa memanfaatkan media yang sudah mereka miliki seperti laptop atau komputer untuk belajar, namun kembali lagi pada minat masing-masing orangnya.
Jika kalian memang tertarik untuk belajar coding namun terkendalan dengan media, tak perlu khawatir, kalian bisa gunakan handphone/hp kalian untuk memulai mempelajari dasar-dasar membuat website.
Cara Mudah Membuat Website Melalui HP |
Sebelum kita masuk ke pembahasan lebih dalam, bagi kalian yang belum memahami apa itu website dan bahasa apa saja yang digunakan dalam membangun website, kalian bisa tutorial mengenai HTML dan CSS pada website dunia programming ini.
langsung saja kita bahas, apa saja yang harus di persiapkan agar kita bisa membuat website hanya menggunakan media handphone/hp.
Persiapan Membuat Website Melalui HP
Sebelum kita masuk ke pembahasan, wajib bagi kalian harus menyiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu salah satunya adalah aplikasi editor.
Aplikasi ini diciptakan agar mempermudah kalian belajar atau membuka code dalam hp jika kalian tidak memiliki media laptop ataupun laptop.
Berikut daftar aplikasi code editor rekomendasi dunia programming.
1. Code Editor
Code Editor merupakan editor teks yang di optimalkan dengan tujuan agar developer bisa melakukan pengcodingan melalui media hp.
Didalam aplikasi code editor sendiri terdapat beberapa fitur yang bisa digunakan untuk proses pengcodingan seperti syntax higlighting, auto indention, code assist, auto completion dan masih banyak lagi.
Aplikasi ini dibuat oleh Rhythm Software dengan total download 500.000+ pertanggal 10/06/2021 dengan tanggal rilis 22 Mei 2020.
Aplikasi ini merupakan salah satu rekomendasi dunia programming, karena dengan fitur yang sudah ada, kalian sedikit terbantu jika menggunakan media hp.
Aplikasi ini juga support dengan keyboard eksternal atau keyboard fisik bagi kalian yang ingin menambahkan keyboard eksternal pada hp kalian.
Jika kalian tertarik dengan aplikasi yang saya bahas, silahkan kalian bisa download aplikasinya di playstore.
2. Notepad Plus Code Editor
Aplikasi ini hampir mirip dengan notepad++, namun fitur yang tersedia di aplikasi ini benar-benar terbatas, mungkin karena versi gratis.
Namun aplikasi ini sangat cocok kalian gunakan sebagai media pengcodingan melalui hp, karena aplikasi ini snagat ringan digunakan, terlebih kalian lebih leluasa menggunakannya.
Aplikasi ini diciptakan oleh Open utilities dan sudah di download sebanyak 1.000.000+, dengan tanggal rilis 25 Februari 2017.
Jika kalian berminat ingin menggunakan aplikasi ini, silahkan kalian bisa download aplikasinya di playstore.
3. Learn HTML
Aplikasi ini termasuk aplikasi rekomendasi dunia programming, karena cocok sekali bagi para pemula yang ingin belajar bahasa pemrograman dengan bimbingan, karena didalan aplikasi ini tak hanya editor, melainkan penjelasan mengenai beberapa code sepert HTML, CSS dan Javascript.
Disini kalian akan diajarkan step by step bagaimana cara membuat website dengan disertai 130+ lebih contoh code website yang dapat kalian pelajari.
Dan kalian juga akan diberikan quiz supaya kalian benar-benar memahami dengan apa yang dibagikan oleh Learn HTML ini.
Aplikasi ini di ciptakan oleh Codeliber dengan total download 500.000+ yang hampir sama dengan Code Editor, namun kelebihannya disini, kalian sudah mendapatkan tutorial lengkap beserta forum komunitasnya jika kalian berminat gabung.
Jika kalian tertarik dengan aplikasi yang saya bahas, silahkan kalian bisa download aplikasinya di playstore.
Cara Mudah Membuat Website Melalui HP
Langkah perama yang harus kalian lakukan adalah memahami dasar pembuatan dari website, yaitu kalian harus mempelajari materi HTML.
Sebegai contoh pertama, copy source code dibawah ini, kemudian paste kedalam editor yang sudah kalian download tadi.
Source Code HTML
<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
<title>Dunia Programming</title>
</head>
<body>
<h1>Belajar Membuat Web Pertama</h1>
<p>Ini adalah sebuah deskripsi</p>
</body>
</html>
Simpah file diatas, kemudian jalankan, dan lihat hasilnya.
Jika ada pertanyaan terkait postingan yang saya bahas, silahkan tulis di kolom komentar.
Post a Comment for "Cara Mudah Membuat Website Melalui HP"
- Gunakan Kata-Kata Yang Sopan
- Dilarang Keras Menaruh Link Aktif Dibawah Postingan
- Dilarang Membuat SPAM
- Dilarang Saling Melecehkan Antar Sesama
- Dilarang Promosi Web/Blog/Obat-Obatan Atau Yang Lain